Macam – Macam Antena Wireless
Tidak dapat kita pungkiri bahwa komunikasi dengan
menggunakan wifi sudah populer dimana-mana. Wifi terdiri dari perangkat keras
dan perangkat lunak. Perangkat kerasnya terdiri dari pigtail, antenna, dan
perangkat radio nya. Antena wifi adalah sebuah perangkat penguat sinyal bagi
pemancar wifi. Nhah berikut ini akan saya tuliskan berbagai macam antenna wifi
:)
Pada dasarnya ada beberapa tipe antenna yang biasa digunakan
untuk operasional jaringan wireless Internet, diantaranya:
~ Antenna Omnidirectional, biasanya digunakan pada Akses
Point untuk memberikan akses klien dalam radius 360 derajat.
~ Antenna Sectoral, biasanya digunakan pada Akses Point
untuk memberikan akses Internet pada klien dalam radius tertentu, biasanya 90
derajat, 120 derajat dan 180 derajat.
1. Sektoral
Antenna sektoral seperti hal-nya Antenna Omnidirectional
mempunyai polarisasi vertikal & dirancang untuk digunakan pada base stasion
(BTS) tempat Akses Point berada.
Berbeda dengan antenna omnidirectional yang dapat memberikan
servis dalam jangkauan 360 derajat. Antenna sektoral hanya memberikan servis
pada wilayah/ sektor yang terbatas. Biasanya 45-180 derajat saja. Keuntungan
yang diperoleh dengan membatasi wilayah servis tersebut, antenna sektoral
mempunyai gain yang lebih besar daripada antenna omnidirectional. Biasanya
antenna sektoral mempunyai gain antara 10-19 dBi.
Antenna Parabola biasanya
mempunyai penguatan minimal sekitar 18-28 dBi. Tampak pada gambar samping
sebuah antenna parabola dengan polarisasi horizontal yang biasa digunakan untuk
komunikasi point to point (P2P).
Menggunakan antenna 24dBi untuk
jarak dekat tidaklah effektif. Saran bagi para pengguna WLAN, sebaiknya di gunakan
antenna dengan gain secukupnya supaya reliabilitas tetap tinggi dari gangguan
mekanik, seperti antenna tergeser dll.
3. Grid
termasuk dalam jenis parabolic
karena berdasarkan pantulan dan penguatan frekuensi yang terfokus pada satu
titik. Jenis antena ini adalah yang paling baik penguatan sinyalnya. Jarak bisa
jauh bisa mencapai 20 km.
4. yagi
pertama kali ditemukan oleh orang Jepang, Yagi. Pada mulanya
digunakan untuk radio komunikasi, namun pada perkembangannya bisa diaplikasikan
untuk kebutuhan wireless. Jarak tangkap kurang lebih 1-2 km.
0 comments:
Post a Comment